Pages

Sabtu, 20 Oktober 2012

Shell pada Sistem Operasi

Shell adalah suatu perangkat lunak yang menyediakan antarmuka bagi pengguna sistem operasi yang menyediakan akses ke layanan kernel.
Shell sistem operasi pada umumnya mempunyai 2 kategori. yaitu command Line dan graphical. Command Line shells menyediakan Command Line Interface (CLI) ke sistem operasi, sedangkan graphical shells seperti Windows Shells, menyediakan Graphical User Interface (GUI). Tujuan utama dari shell adalah untuk memulai program lain dengan melihat isi directories.

Manfaat dari CLI dan GUI shell sering diperdebatkan. CLI mengklaim bahwa operasi tertentu dapat dilakukan jauh lebih cepat CLI shell dibanding dengan GUI shell. Namun, para pendukung GUI menganjurkan kegunaan komparatif dan keserhanaan GUI shell. Pilihan terbaik sering ditentukan oleh cara dimana komputer digunakan. Pada server, terutama digunakan untuk transfer data dan pengolahan dengan administrasi asli, CLI mungkin menjadi pilihan yang terbaik. Namun, GUI akan sesuai untuk komputer yang digunakan untuk mengedit gambar atau video dan pengembangan data.


Contoh-contoh shell:
  • Bourne shell, C shell, Emacs shell, Stand alone shell, rc shell, bean shell adalah beberapa contoh shell dari UNIX.
  • cmd.exe
  • command.com
  • Windows power shell
  • Singularity shell
  • Google shell
  • Console
  • iSeries QSHELL
  • dll.

1 komentar:

Blogger yang baik selalu meninggalkan komentar setelah membaca :)